Ngawi – Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif, anggota Polsek Pangkur Polres Ngawi melaksanakan patroli di wilayah Pangkur, pada Jumat malam (10/10/ 2025).


Patroli dilakukan dengan menyasar beberapa lokasi yang dianggap rawan tindak kejahatan, di antaranya Objek Vital Bank BRI Unit Pangkur serta pertokoan Mulia Murah di Desa Waruktengah.


Kegiatan patroli ini bertujuan untuk mengantisipasi terjadinya tindak kejahatan 3C (curat, curas, dan curanmor) serta mencegah aksi balap liar di wilayah hukum Polsek Pangkur. Selain itu, patroli ini juga menjadi sarana menjalin kemitraan antara Polri dan masyarakat.


Dari hasil kegiatan tersebut, situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Pangkur terpantau dalam keadaan aman dan kondusif.


Kapolres Ngawi AKBP Charles Pandapotan Tampubolon, S.I.K., S.H., M.H., menegaskan bahwa Polsek Pangkur dan jajaran akan terus aktif menjaga keamanan wilayahnya masing-masing.


“Patroli rutin yang dilakukan anggota merupakan bentuk kehadiran Polri di tengah masyarakat guna menciptakan rasa aman dan nyaman,” ujar AKBP Charles P. Tampubolon pada Sabtu (11/10/2025).

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama