Ngawi
– Suasana hangat dan penuh kekeluargaan mewarnai penyambutan Kapolres
Ngawi yang baru, AKBP Prayoga Angga Widyatama, S.I.K., M.Si., bersama
Ny. Erine Prayoga, saat tiba di Mapolres Ngawi. Kedatangan pimpinan baru
tersebut disambut langsung oleh jajaran anggota Polres Ngawi dengan
menampilkan tarian tradisional Orek-Orek, khas Kabupaten Ngawi.
Prosesi
penyambutan berlangsung khidmat namun penuh keakraban. Iringan musik
tradisional dan gerakan tari Orek-Orek menjadi simbol penghormatan
sekaligus ungkapan selamat datang kepada Kapolres Ngawi yang baru
beserta keluarga. Seluruh Pejabat Utama (PJU), para Kapolsek jajaran,
perwira, bintara, ASN Polri, serta Bhayangkari turut hadir dalam
kegiatan tersebut.
Kapolres Ngawi AKBP Prayoga Angga Widyatama,
S.I.K., M.Si., menyampaikan kesan pertamanya atas sambutan yang
diberikan. Ia mengaku merasa terharu dan bangga atas kekompakan serta
semangat kebersamaan yang ditunjukkan oleh seluruh personel Polres
Ngawi.
Pejabat Utama juga mengangkat Kapolres
“Saya
mengucapkan terima kasih atas sambutan yang luar biasa (Selasa,
13/1/2026). Penyambutan dengan tarian Orek-Orek merupakan bentuk
penghormatan sekaligus kekayaan budaya lokal yang patut kita lestarikan.
Saya berharap ke depan kita dapat terus bekerja sama, solid, dan
bersinergi dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat
Kabupaten Ngawi,” ungkap AKBP Prayoga pada Rabu (14/1/2026).
Kapolres
Ngawi yang baru juga menegaskan komitmennya untuk melanjutkan
program-program positif yang telah berjalan serta meningkatkan kinerja
Polres Ngawi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat
(harkamtibmas).
Setelah rangkaian kegiatan tradisi sertijab
selesai, di tengah gerimis, para Pejabat Utama Polres Ngawi juga
mengangkat tubuh AKBP Prayoga, sebagai suatu simbol kebanggaan akan
hadirnya sosok Kapolres Ngawi yang baru.

Posting Komentar